Wali Kota Canangkan Kampung KB Sehat Sejahtera Kota Medan 2016

Wali Kota Canangkan Kampung KB Sehat Sejahtera Kota Medan 2016
Bagikan

MetroRakyat.com | MEDAN – Wali Kota Medan, Drs H T Dzulmi Eldin S MSi mencanangkan Kampung KB Sehat Sejahtera Kota Medan tahun 2016 di Jalan Takenaka, Kelurahan  Paya Pasir, Kecamatan Medan Marelan,  Selasa (10/5). Melalui program ini diharapkan dapat menggalakkan revolusi mental berbasis keluarga untuk membangun karakter bangsa Indonesia dengan identitas lokal yang dimiliki.

Program ini merupakan gawean Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). Direncanakan program bertema Kampung KB Sehat Sejahtera ini dilaksanakan di lokasi padat penduduk, seperti perkampungan nelayan dan daerah pinggiran serta kawasan lainnya.

  Eldin menjelaskan, pencanangan Kampung KB ini merupakan gagasan Presiden Republik Indoneia yang dimaknai sebagai pembangunan nasional yang berawal dari desa, kelurahan, kampung atau pinggiran (Nawa Cita). Kemudian Kampung KB ini dirancang sebagai upaya untuk mendekatkan akses pelayanan kepada keluargha dalam mengaktualisasi 8 fungsi keluarga.

 Selain itu imbuh Wali kota, Kampung KB digerakkan di tingkat lingkungan dengan menggunakan pendekatan culture (budaya). Di samping itu program Kampung KB akan dijadikan upaya revitalisasi program kependudukan, KB dan pembangunan keluarga (KKBPK).

Atas dasar itulah Edldin emnghimbau seluruh jajaran pemko Medan, kepala SKPD, camat dan lurah serta segenap mitar kerja pembangunan kota untuk ikut mensukseskan program Kampung KB Sehat Sejahtera ini dengan meningkatkan kinrja, serta memberikan pelayanan program KB yang lebih baik kepada masyarakat.

 “Program KB bukan hanya program pengendalian pertumbuhan  penduduk semata, tetapi juga program pengaturan kelahiran dan pengasuhan anak secara sehat. Sasaran utama kita yakni harus mampu memastikan tidak terjadi lagi kasus kematian ibu ketika melahirkan dan kematian anak ketika dilahirkan atau pada usia balita. Ini misi kemanusian  yang mulia dan wajib kita jalankan dengan sebaik-baiknya,” kata Wali Kota.

Selain mencanangkan Kampung KB Sehat Sejahtera Kota Medan, Wali kota juga mengukuhkan Satgas KB di Kampung KB Sehat Sejahtera. Pencanangan ini turut dihadiriDandim 0201/BS, Kol Inf Maulana Ridwan, Kajari Medan, Syamsuri SH anggota DPRD Medan, Suriyanto dan Muhammad Yusuf, ketua TP PKK Kota Medan, Hj rita Maharani, Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana Kota Medan, Muslim S.Sos, pimpinan SKPD, camat, Lurah serta tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda serta para undangan.

 Pencanangan ditandai dengan pemukulan gong yang dilakukan Wali Kota, serta dilanjutkan pelepasan balon oleh Ketua TP PKK Kota Medan. Selanjutnya Eldin mengajak semua yang hadir  untuk menjadikan Kota Medan sebagai kota yang nyaman bagi keluarga. “Medan merupakan rumah kita, rumah masa depan bagi segenap masyarakatnya. Mari kita sukses program pembangunan kota, termasuk Kampun KB Sejahtera ini,” ajaknya.

Sementara itu Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana Kota Medan, Muslim S.Sos dalam laporannya menjelaskan,  pencanangan Kampung KB Sehat Sejahtera Kota Medan ini tindak lanjut dari pencanangan Kampung KB Indonesia yang dilaksanakan Presiden pada 14 Januari 2016 di Provinsi Jawa Barat.

 Untuk Kampung KB Sehat Sejahtera Kota Medan, Muslim mengatakan telah menyiapkan sejumlah rencana kegiatan seperti melaksanakan pelayanan KB kepada masyarakat dengan melibatkan 3 bus pelayanan KB dan pelayanan pemeriksaan yang dilaksanakan Dinas Kesehatan Kota Medan.

 Kemudian sambung Muslim lagi, pemberian bantuan UPPKS terhadap 4 kelompok, memberikan alat-alat KB kepada kelompok masyarakat, memberikan akta kelahiran sekaligus pembuatan KK dan KTP kerjasama dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Medan.

Lalu  pembuatan jamban keluarga untuk 48 rumah, penanggulangan bibit nyamuk, pembentukan posyandu lansia,serta pemasangan lampu jalan dan lampu gang.

 “Di samping itu kita juga akan menyediakan taman bacaan, ujian paket A,B,C bagi anak-anak yang putus sekolah, memberikan bantuan bibit ikan, perbaikan jembatan menuju Situs Kota Cina, serta pembuatan benteng mencegah air pasang. Tidak itu saja, kita juga melakukan perbaikan rumah tidak layak huni sebanyak 48 rumah, pembetonan jalan setapak, pemasaran hasil usaha masyarakat dan pemberian legalitas koprasi, memberikan bantuan kepada lansia dan anak sekolah kurang mampu sebanyak 200 paket,” papar Muslim.(red)

Redaksi Metro Rakyat

PT. Metro Rakyat Kreasi - Situs Berita Portal online - Berita Mendidik, Aktual & Inovatif.