Polres Sergai Gelar Apel Pasukan Ops Keselamatan Toba 2025

Polres Sergai Gelar Apel Pasukan Ops Keselamatan Toba 2025
Bagikan

METRORAKYAT.COM, SERGAI – Polres Serdang Bedagai (Sergai) gelar apel pasukan dalam rangka operasi Keselamatan Toba 2025, di lapangan apel Mako Polres Sergai di Sei Rampah, Senin (10/2/2025).

Apel tersebut langsung pimpin Kapolres Sergai AKBP Jhon Sitepu, SIK, MH yang dihadiri Bupati Sergai diwakili Pj. Sekdakab Sergai Rusmiani Purba, perwakilan Dandim 0204/DS, Wakapolres Sergai Kompol Mukmin Rambe, SH, perwakilan Kajari Sergai, Kakan Kemenag Sergai, para OPD Pemkab Sergai, Ketua MUI Sergai, para tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan Polsek jajaran serta personil Polres Sergai.

Kapolres Sergai AKBP Jhon Sitepu dalam amanatnya mengatakan, sebagaimana yang kita ketahui bersama bahwa Kamseltibcar lantas merupakan suatu hal yang mutlak harus dirasakan oleh masyarakat selaku pengguna jalan raya.

Namun, pada kenyataannya berbagai permasalahan baik itu pelanggaran ataupun kecelakaan sering terjadi disebabkan oleh kelalaian masyarakat itu sendiri.

Oleh karena itu, melalui operasi Keselamatan Toba ini dengan mengusung tema “Tertib Berlalu Lintas Guna Terwujudnya Asta Cita di Wilayah Hukum Polda Sumatera Utara” kita harus betul-betul hadir ditengah-tengah masyarakat untuk meningkatkan kesadaran dalam tertib berlalu lintas, sehingga dapat menekan angka kecelakaan di wilayah Sumatera Utara.

Operasi Keselamatan Toba 2025 akan dilaksanakan selama 14 hari, terhitung mulai tanggal 10 sampai 23 Februari 2025, dengan target masyarakat pengguna jalan, kendaraan angkutan umum dan pribadi, titik lokasi rawan kemacetan, pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, kegiatan masyarakat dalam berlalu lintas yang dapat menimbulkan gangguan keamanan, keselamatan, ketertiban serta kelancaran lalu lintas.

“Personel yang akan kita libatkan dalam operasi ini sebanyak 1.983 personel yang terdiri atas 100 personel Satgas Polda Sumut serta 1.883 personel Satgas Kewilayahan,” kata Kapolres Sergai.

Dikesempatan itu AKBP Jhon Sitepu menyampaikan, bahwa indikator dari keberhasilan pada pelaksanaan operasi Keselamatan Toba 2025 adalah meningkatnya disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, menurunnya angka kecelakaan lalu lintas dan menurunnya tingkat kecelakaan lalu lintas.

Jadi lanjutnya, untuk mencapai keberhasilan pelaksanaan tugas operasi tersebut ada beberapa penekanan yang perlu dipedomani dan dilaksanakan selama operasi berlangsung, antara lain lakukan pemetaan dan deteksi dini terhadap lokasi/tempat yang rawan pelanggaran, kecelakaan dan kemacetan, sehingga kita dapat mengambil langkah-langkah pencegahan yang tepat dan efektif.

Selanjutnya utamakan pendekatan persuasif dan edukatif dalam membangun kesadaran masyarakat, baik melalui pemasangan spanduk, banner maupun melalui media sosial. Dengan pendekatan ini akan lebih bermanfaat dalam menanamkan budaya tertib berlalu lintas.

Kemudian perhatikan performance dan sikap tampang personel, terapkan prinsip Senyum, Sapa, dan Salam yaitu 3S sebagai bagian dari pelayanan prima kepada masyarakat. Hindari segala bentuk pelanggaran kode Etik seperti pungutan liar, penyalahgunaan wewenang, serta arogansi dalam setiap tindakan pada saat operasi berlangsung.

“Ucapkan terima kasih dan penghargaan yang setingginya kepada seluruh personel Polda Sumut dan jajaran yang terlibat dalam pelaksanaan operasi Keselamatan Toba 2025. Semoga pelaksanaan operasi ini berjalan dengan baik dan memberikan manfaat bagi keselamatan serta ketertiban masyarakat di Sumatera Utara,” pungkas Kapolres Sergai.

Usai apel, Kapolres Sergai menyematkan pita tanda operasi kepada perwakilan Pom TNI, perwakilan Polres Sergai dan perwakilan Dishub Pemkab Sergai. (MR/AS)

Metro Rakyat News