Motor Polisi Jadi Korban Rusuh Pendemo Anti Ahok

Motor Polisi Jadi Korban Rusuh Pendemo Anti Ahok
Bagikan

MetroRakyat.com I JAKARTA  – Sebuah sepeda motor milik Polisi Lalu Lintas (Polantas) menjadi korban bentrokan antara demonstran yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Jakarta Utara (AMJU) dengan aparat kepolisian di depan Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Jumat (20/5).

Motor dengan plat nomor 121491-VII itu dirusak dan dilempar ke sebuah saluran yang berada di samping Gedung KPK.

Hingga saat ini, motor tersebut terlihat ringsek, dan akhirnya dievakuasi oleh sejumlah petugas.

Direktur Reserse Kriminal Umum (Dir Reskrimum) Polda Metro Jaya, Kombes Pol Krishna Murti hanya tersenyum saat awak media menginformasikan motor tersebut. Selain motor polisi, bentrokan yang berlangsung selama satu jam juga membuat kaca pos keamanan di dekat gerbang KPK pecah. Tak hanya itu, massa juga sempat merusak mobil water canon milik pihak kepolisian.

Sebelumnya, aksi demonstrasi yang digelar sejumlah komponen masyarakat Jakarta yang menolak penggusuran dan mengusut tuntas kasus suap Raperda mengenai reklamasi di depan Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berujung rusuh, pada Jumat (20/5).

Aksi unjuk rasa yang mulai berlangsung sekitar pukul 15.00 WIB mulanya berlangsung tertib. Namun, para demonstran berupaya untuk masuk ke areal Gedung KPK. Bahkan, para demonstran memukuli aparat yang berada di belakang pagar Gedung KPK.

Barikade polisi pun buyar, tak bisa menahan reaksi para demonstran. Aksi tersebut terus berlanjut. Tak hanya memukuli aparat dengan kayu, para pengunjuk rasa pun melempari petugas dan Gedung KPK dengan batu.

Aparat pun memukul mundur para demonstran dengan gas air mata dan water canon. Sebagian demonstran mundur ke arah Menteng, dan sebagian lainnya ke arah Mampang. (Aga/Ber.1).

Redaksi Metro Rakyat

PT. Metro Rakyat Kreasi - Situs Berita Portal online - Berita Mendidik, Aktual & Inovatif.