Anggota DPRD Batu Meninggal Dunia Saat Ngetrail ke Gunung Bromo

Anggota DPRD Batu Meninggal Dunia Saat Ngetrail ke Gunung Bromo
Bagikan
MetroRakyat.com  I  MALANG  – Anggota DPRD Kota Batu Wito Argo meninggal dunia saat mengikuti event Orange Day Adventure Trail Big Bike Indonesia 2016. Korban diduga meninggal karena serangan jantung ketika berhenti di kawasan Nongkojajar, Kabupaten Pasuruan.

Orange Day Adventure Trail Big Bike Indonesia 2016 dimulai dari Lapangan Rampal, Kota Malang. Orange Day merupakan ajang inaugurasi para riders Nusantara, Asia Tenggara dan Eropa. Sekitar 2.000 riders mengikuti trail dengan rute adventure touring menyusuri wilayah Kota dan Kabupaten Malang hingga finis di Gunung Bromo digelar Kodim 0833 Baladhika Jaya.

Tragedi menimpa anggota Komisi C dari PDI Perjuangan ini sempat membuat eventnya terhenti. Karena semua fokus untuk mengevakuasi jenazah korban. Namun, kini event tersebut kembali bergulir hingga esok hari.

Singgih, salah satu panitia ditemui awak media di kamar jenazah Rumah Sakit dr. Saiful Anwar (RSSA) Malang mengaku korban sempat mengeluh sesak nafas ketika istirahat di lokasi kejadian. Tidak lama kemudian korban sudah diketahui meninggal dunia.

“Event tetap lanjut, tidak ada kecelakaan,” ujarnya.

Jenazah Wito batal menjalani autopsi dan langsung kembali dibawa ke rumah duka kawasan Jalan Diponegoro, Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu.(Aga/Dtc).

Redaksi Metro Rakyat

PT. Metro Rakyat Kreasi - Situs Berita Portal online - Berita Mendidik, Aktual & Inovatif.