Gus Basyar :Terima Kasih Pemkab Kendal, Santri Di Rapid Antigen Gratis Sebelum Kembali Di Ponpes Lirboyo

METRORAKYAT.COM, KENDAL – Sejumlah 350 santri yang akan berangkat kembali ke Pondok Pesantren Lirboyo Kediri, Jawa Timur, melaksanakan rapid antigen,Guna mencegah munculnya klaster baru pondok pesantren.kegiatan dilakukan di halaman Stadion Utama Kendal, Minggu (23/5/2021).
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kendal, Ferinando Rad Bonay yang meninjau langsung kegiatan rapid mengatakan, kegiatan ini dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19, khususnya mencegah klaster pondok.
“Hari ini kita lakukan rapid antigen kepada 350 santri yang hari Senin (24/5/2021) nanti akan berangkat ke Pesantren Lirboyo Kediri, dalam rangka mencegah klaster pondok pesantren,” terangnya.
Ferinando menjelaskan, dengan dilakukan rapid antigen ini, saat para santri kembali ke ponpesnya, tidak akan membawa virus Covid di pondoknya.
“Rapid ini sekaligus memastikan bahwa para santri yang akan kembali ke Ponpesnya di Jawa Timur aman dari virus Covid-19,” jelasnya.
Sedangkan untuk santri yang ditemukan positif, menurut Ferinando tetap akan diberangkatkan. Namun yang bersangkutan akan dikawal.
“Karena sudah jadwal kembali ke pondok, jadi santri tetap kita antar dengan petugas berbaju prokes lengkap. Disana nanti yang bersangkutan akan menjalani isolasi,” jelasnya.
Salah seorang santriwati, Fitrotul Mustafidah mengaku lega setelah menjalani rapid antigen ini. Menurutnya, ini sebagai bekal dirinya saat kembali ke pondok Lirboyo.
“Kemarin saat mau pulang ke Kendal juga sudah di rapid antigen. Jadi sekarang, saat akan kembali ke Lirboyo dan ada rapid antigen gratis, Alhamdulillah,” ungkapnya.
Sementara itu, Alumni Ponpes Lirboyo yang juga pengasuh Pondok Mambaul Hikmah Kaliwungu; Basyarahman mengucapkan terima kasih atas perhatian dari Pemerintah Kabupaten Kendal dengan melaksanakan rapid antigen kepada para santri.
‘Terima kasih kepada Pemkab yang sudah memfasilitasi rapid antigen ini. Sehingga para santri merasa aman saat kembali dan belajar di ponpes Lirboyo nanti,” ujar Gus Basyar sapaan akrabnya.
(mr//Siva zou)