Polres Metro Jakarta Pusat Melaksanakan Gegiatan Bakti Sosial, Pelayanan Kesehatan, Pembagian Sembako dan Perpanjangan SIM

Polres Metro Jakarta Pusat Melaksanakan Gegiatan Bakti Sosial, Pelayanan Kesehatan, Pembagian Sembako dan Perpanjangan SIM
Bagikan

METRORAKYAT.COM, JAKARTA PUSAT – Polres Metro Jakarta Pusat melaksanakan kegiatan “Bakti Sosial,” Pelayanan Kesehatan, Pembagian Sembako dan Perpanjangan SIM, oleh Polres Metro Jakarta Pusat, kurang lebih 500, bertempat di Rw 010, Kel.Utan Panjang, Kec.Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (15-10-2019), pukul 08.00 Wib. Penanggungjawab kegiatan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Harry Kurniawan.SIk.,MSi.

Pada kesempatan kegiatan ini, sambutan dari Kapolres Metro Jakarta Pusat diwakili oleh Wakapolres Metro Jakarta Pusat AKBP Soesatyo Purnomo Condro.SIk.,SH.,MSi, mengatakan, ucapan syukur dan salam. Maksud dan tujuan diselenggarakan kegiatan Bakti Sosial dan Kesehatan ini, adalah ucapan terima kasih kami atas peran serta Masyarakat, khususnya Warga Masyarakat RW 10 Utan Panjang, Kelurahan Utan Panjang, Kecamatan Kemayoran, yang telah membantu Polri dalam rangka menciptakan Situasi Kamtibmas di Wilayah Jakarta Pusat.

Ditempat kegiatan yang sama, Kabag Sumda Polres Metro Jakarta Pusat AKBP Yono Soeharto, dalam sambutannya mengatakan kegiatan Bakti Sosial dan Kesehatan dalam rangka untuk pendekatan Institusi Polri dengan Masyarakat dalam rangka menjelang Pelantikan Presiden RI tanggal 20 Oktober 2019.

“Kegiatan Bakti Sosial ini diselenggagaran serentak diseluruh Indinesia dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas, kegiatan ini juga di ikuti perpanjangan SIM, Pemeriksaan Kesehatan dnan pembagian sembako,”jelasnya.

Sambutan juga datang dari Sekcam Kemayoran Bapak Samsudin. Ia mengatakan ucapan terima kasih dihaturkan kepada jajaran Polres Metro Jakarta Pusat di lingkungan RW 10 Utan Panjang, di RW 10 Utan Panjang lebih padat penduduknya di bandingkan RW lainya di lingkungan RW 10 Utan Panjang. “Bakti Sosial yang terselenggara saat ini disamping Bakti Sosial dan Kesehatan juga Perpanjang SIM, perpanjangan SIM sangat dibutuhkan di Wilayah Kemayoran, semoga ini bukan yang Pertama dan terakhir di Wilayah Utan Panjang,”ujarnya.

Masih ditempat yang sama, Lurah Utan Panjang Ibu Eti Kusmiati, dalam sambutanya mengatakan, sampai saat ini masih di berikan nikmat sehat hingga sampai saat ini masih dapat hadir dalam kegiatan Bakti Sosial dan Kesehatan serta Perpanjangan SIM.

“Walaupun kita punya kartu BPJS cukup dikantongi saja, tapi tetap lakukan pemeriksaan Kesehatan yang diadakan oleh Kesehatan Jajaran Polres Metro Jakarta Pusat, karena Polres Metro Jakarta Pusat saat ini sedang mengadakan Layanan Kesehatan di RW 10 Utan Panjang. Terima kasih bagi jajaran Polres Metro Jakarta Pusat, kami tunggu di RW-RW lainnya, Khususnya di Wilayah Kelurahan Utan Panjang,”ujarnya.

Ketua RW 010 Bapak Sujono, juga beri sambutan, menyampaikan, tujuan berkumpul disini dalam rangka Bakti sosial dan Kesehatan, serta Pelayanan SIM.

“Saya sebagai Ketua RW 10 mengucapkan terima kasih kepada jajaran Polres Metro Jakarta Pusat, dan kartu BPJS disimpan saja, tapi tetap kita lakukan pemeriksaan Kesehatan yang dilakukan oleh Jajaran Polres Metro Jakarta Pusat. Pada tanggal 20 Oktober 2019, akan ada pelantikan Presiden RI, diharapkan partisipasi dari para RT untuk bekerja sama menciptakan situasi yang Kondusif,” ujarnya. (MR/IS)

Redaksi Metro Rakyat

PT. Metro Rakyat Kreasi - Situs Berita Portal online - Berita Mendidik, Aktual & Inovatif.