KPK Tunjukkan Uang Rp150 Juta Hasil OTT Janner Purba

MetroRakyat.com I JAKARTA — Ketua Pengadilan Negeri Kepahiang, Bengkulu Janner Purba bersama lima orang lainnya tiba di kantor Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Selasa (24/5/2016). Janner Purba bersama lima orang lainnya tersebut ditangkap tangan oleh KPK saat melakukan transaksi suap. Di antara mereka terdapat hakim Ad Hoc PN Bengkulu bernama Toton dan Panitera PN Bengkulu bernama Billy.
Dalam OTT tersebut petugas KPK juga menyita uang sebanyak Rp150 juta. Belum jelas untuk apa uang tersebut, namun informasi yang berkembang uang tersebut merupakan suap untuk perkara korupsi honor pembina Rumah Sakit M Yunus, Bengkulu.

.



