Pimpin Patroli dan Razia di Jalan Lintas Perbatasan, Ini Pesan Kabag Ops Polres Sergai

METRORAKYAT.COM, SERGAI – Polres Serdang Bedagai (Sergai) gelar kegiatan patroli dan razia di wilayah hukum Polsek Firdaus tepatnya di Jalan Lintas Suka Damai Kecamatan Sei Bamban yaitu perbatasan Sergai – Tebing Tinggi, Sabtu (11/11/2023).
Kegiatan patroli dan razia tersebut dipimpin oleh Kabag Ops Polres Sergai Kompol LS. Siregar, SH bersama personil Polres Sergai dan Polsek Firdaus Dalam rangka menjelang pelaksanaan Pemilu tahun 2024.
Turut serta bersama Kabag Ops Polres Sergai, Kasat Lantas AKP Andita Sitepu, Kasi Propam Polres Sergai AKP Adi Santika, Kasat Sabhara AKP Selfester Butarbutar, para Kanit Polsek Firdaus, Polsek Mengkudu dan personil Polres Sergai.
Sebelum patroli dan razia dilaksanakan, kabag Ops Polres Sergai Kompol LS. Siregar dalam arahannya menyampaikan, pada hari ini kita kembali melaksanakan patroli dan razia perbatasan cipta kondisi dalam rangka pengamanan pemilu 2024.
Dikatakannya, asensi dalam kegiatan ini adalah untuk membangun opini positif di tengah masyarakat, bahwa polisi itu aktif memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat.
Dengan sasaran razia di perbatasan adalah kejahatan atau pelaku pelanggaran lalu lintas yang membahayakan pengendara lain.
“Dalam bertugas tetap jaga sikap dan sopan santun kepada masyarakat,” pesan Kabag Ops Polres Sergai.
Selanjutnya kata Kabag Ops, dilakukan penindakan kepada pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan perlengkapan berkendara.
“Berikan perlindungan dan rasa aman kepada warga masyarakat di wilayah hukum Polsek Firdaus,” terang Kompol LS. Siregar.
Selama pelaksanaan patroli dan razia itu tidak ada ditemukan kegiatan tindak pidana kejahatan di wilayah hukum Polsek Firdaus, yang berjalan dengan aman dan kondusif. (MR/AS)