Bulan Suci Ramadhan, Polres Sergai Terus Berikan Bantuan Sosial Kepada Warga Kurang Mampu

Bulan Suci Ramadhan, Polres Sergai Terus Berikan Bantuan Sosial Kepada Warga Kurang Mampu
Bagikan

METRORAKYAT.COM, SERGAI – Polres Serdang Bedagai (Sergai), Polda Sumatera Utara (Sumut) terus melaksanakan kegiatan pemberian bantuan sosial kepada warga kurang mampu dalam rangka Safari Ramadhan 1444 H / 2023 M Polres Sergai.

Kali ini tepatnya di Jumat Barokah, Polres Sergai kembali memberi bantuan sosial warga kurang mampu di Dusun IV Desa Simpang Empat, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Sergai, Jumat (31/3/2023).

Turut hadir Kapolres Sergai AKBP Dr. Ali Machfud, SIK, MIK yang diwakili oleh Kasat Samapta AKP S. Butarbutar bersama KBO Sat Samapta IPTU Sunarto, Kaurmin Sat Samapta AIPTU M. Damanik serta para Personil Sat Samapta Polres Sergai.

Bantuan sosial tersebut langsung diserahkan kepada warga kurang mampu di Dusun IV Desa Simpang Empat, Kecamatan Sei Rampah berupa 10 paket sembako yang berisikan satu goni beras ukuran 5 kg, gula, minyak goreng dan bubuk teh.

Dikatakan Kapolres Sergai AKBP Ali Machfud melalui Kasat Samapta AKP S. Butarbutar, kegiatan ini dalam rangka Safari Ramadhan Polres Sergai dengan pemberian bantuan sosial kepada warga yang kurang mampu.

Safari Ramadhan Polres Sergai dengan memberikan bantuan sosial ini bertujuan untuk meringankan beban warga kurang mampu saat menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan.

“Ini merupakan program Kapolda Sumut yang diteruskan oleh Kapolres Sergai, untuk dapat membantu meringankan beban masyarakat khususnya di bulan suci Ramadhan,” ungkapnya.

Terlihat warga yang menerima bantuan merasa bahagia dan menyampaikan ucapan terimakasih atas kepedulian Polri khususnya Polres Sergai kepada warga kurang mampu. (MR/AS)

Redaksi Metro Rakyat

PT. Metro Rakyat Kreasi - Situs Berita Portal online - Berita Mendidik, Aktual & Inovatif.