Kolaborasi Terjalin di Colorful Medan Carnival Puncak Raker Komwil I APEKSI Tahun 2022 dan HUT Kota Medan ke 432


Setelah sehari sebelumnya, melukis Mural pada mobil dinas Wali Kota Medan, Wakil Wali Kota Medan dan Sekda, selanjutnya, dipuncak Rakerwil Komnas I APEKSI yang bertepatan di hari ulang tahun kota Medan yang ke 432, Pemerintah kota Medan melalui Dinas Pariwisata Kota Medan melaksanakan Colorful Medan Carnival yang di ikuti oleh seluruh Kabupaten dan Kota di Sumatera beserta Kecamatan se-Kota Medan dan peserta APEKSI, Jumat (1/7).
Adapun kontingen kabupaten dan kota yang mengikuti acara CMC tersebut yakni Kota Binjai, Kota Tebing Tinggi, Kita Tanjungbalai, Kota P.ematang Siantar, Kota Sibolga, Kota Padangsidimpuan, Kota Gunung Sitoli, Kota Banda Aceh, Kota Sumatera Barat, Kota Solok, Kota Pekan Baru, Kota Riau, Kota Dumai, Kota Madina, Kabupaten Sergai, Kabupaten Tapanuli Utara, Kabupaten Pakpak Barat, Kabupaten Samosir, kabupaten Labuhan Batu Utara, peserta APEKSI dan turut serta juga kontingen Carnaval dari Kecamatan se-Kota Medan.
Parade Busana Karnaval dan Pawai Budaya mengambil start dari Jalan Gwangju/Kesawan (rumah Tjong Afie) dan finis di lapangan Benteng Medan.
Parade peserta carnaval disambut oleh Wali Kota Medan Bobby Nasution bersama Wakil dan Sekda dari podium utama yang berada di depan lapangan Merdeka.
Kontingen APEKSI kota Binjai, menampilkan Marching Band dan Reog Ponorogo dan juga Barongsai.
Kairin, pegawai BPBD Kota Binjai saat diwawancarai wartawan mengaku para pemain Marching Band adalah pegawai Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Binjai yang diikut sertakan. Butuh persiapan dua Minggu agar dapat tampil diacara Colourful Medan Carnival.
“Biasanya jika ada mengikuti even tertentu, kami dari BPBD Kota Binjai telah mempersiapkan diri, seperti acara saat ini,”terang Kairin, Jumat (1/7).
Sementara itu, amatan wartawan di lokasi, Kontingen dari Tebingtinggi, membawakan tarian daerah dan baju adat.
Dari Podium, Wali Kota Medan, Bobby Afif Nasution bersama Ketua TP PKK Kota Medan, Kahiyang Ayu, Wakil Wali Kota Medan, Aulia Rachman, Sekda, Wirya Arrahmah dan Ketua DPRD Kota Medan, Hasyim,SE terlihat melambaikan tangan kepada para peserta Karnaval tersebut.
Ribuan masyarakat kota Medan pun turut menyaksikan parade budaya Colorful Medan Carnival dalam rangka HUT Kota Medan ke 432.(MR/Red)