Pemkab Kendal Gelar Rakorbid Kepegawaian Aparatur Sipil Negara

Pemkab Kendal Gelar Rakorbid Kepegawaian Aparatur Sipil Negara
Bagikan

METRORAKYAT.COM, KENDAL – Pemerintah Kabupaten Kendal menggelar Rapat Koordinasi Bidang Kepegawaian bagi Aparatur Sipil Negera (ASN) di Pendopo Tumenggung Bahurekso, Selasa (7/6/2022).

Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Wahyu Hidayat menyampaikan tujuan dari Rakorbid adalah terwujudnya persepsi dalam pembinaan Pegawai Negeri Sipil di lingkup Setda Kabupaten Kendal.

“Rakorbid ini bertujuan untuk mensikronkan beberapa kegiatan dibidang persepsi kemudian juga mewujudkan sinergitas program dan kegiatan bagi para ASN,” ujar Wahyu Hidayat.

Acara Rakorbid Kepegawaian dibuka oleh Wakil Bupati Kendal Windu Suko Basuki, pihaknya turut menyampaikan bahwa kegiatan Rakorbid Kepegawaian sangatlah penting terutama dibidang koordinasi dan komunikasi antar pegawai.

“Persamaan persepsi sangat perlu dilakukan karena hal ini sesuai dengan peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negera dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia No 6 tahun 2022 yang berisi tentang Pengelolaan Kinerja Pegawai Aparatur Sipil Negara,” jelas Windu Suko Basuki.

Pada giat Rakorbid Kepegawaian diikuti oleh staf Ahli Bupati, Asisten Bupati, Kepala Perangkat Daerah, Camat dan para petugas ASN. Pengisi materi dilakukan oleh Pj. Sekretaris Daerah Kendal Sugiono terkait pembinaan kepegawaian dilingkungan Pemerintah Kendal, kemudian penilaian kinerja PNS dan disiplin PNS oleh petuga BKN Regional I Yogyakarta.(MR//Siva Zou)

Redaksi Metro Rakyat

PT. Metro Rakyat Kreasi - Situs Berita Portal online - Berita Mendidik, Aktual & Inovatif.