Pemkab Asahan Buka Diklat Operator Produksi Olahan Karet

METRORAKYAT.COM, ASAHAN — Pemkab Asahan melalui Asisten Ekonomi Pembangunan (Ekbang) Drs Muhili Lubis mewakili Bupati membuka secara resmi kegiatan Diklat 3 in 1 angkatan III tahun 2022 Operator Produksi Olahan Karet, Jumat (18/3) di BSP Academy Kisaran.
Kepala Dinas Tenaga Kerja (Kadisnaker) Asahan Drs. Meilina Siregar MSi, mengatakan, Diklat terlaksana atas kerjasama pihaknya dan Balai Diklat Industri Medan.
” Jumlah peserta 100 orang, terdiri dari 50 peserta diklat 3 in1 operator mesin dan peralatan produksi pabrik kelapa sawit dan 50 peserta Diklat 3 in1 operator pengolahan bahan olah karet di Industri Crumb Rubber, ” ungkapnya.
Sementara Kepala Balai Diklat Industri Medan Drs. Indra Amin, MSi. menyampaikan bahwa program pelatihan yang dilaksanakan merupakan prioritas dari kementerian perindustrian, hal ini dimaksudkan untuk memperkuat kemandirian industri melalui pelatihan.
Asisten Ekbang Drs. Muhilli Lubis dalam sambutannya mengatakan Diklat 3 In 1 dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan kapasitas dan kwalitas sumber daya manusia serta mempersiapkan tenaga siap kerja yang berkualitas.
” perekrutan paserta dilakukan melalui media sosial dan pemberitahuan ke sekolah menengah kejuruan sehingga seluruh Masyarakat Asahan dapat mendaftarkan diri dengan batas peserta sebanyak 100 orang, ” pungkasnya.(MR/EV)