NasDem Kota Langsa Siap Menangkan Pemilu 2024

METRORAKYAT.COM, LANGSA ACEH – Dewan Pimpinan Daerah Partai Nasdem Kota Langsa dibawah kepemimpinan Syamsuri, AMK juga sebagai anggota DPRA Daerah pemilihan dapil 7 meliputi Kota Langsa dan Aceh Tamiang. Konsolidasi Perkuat Struktur dan E-KTA, Siap untuk menangkan Pemilu 2024.
Pada kegiatan ini dilaksanakan di Kantor Sekretariat partai Nasdem yang berada di jalan. Ahmad Yani, Gampong Birem Puntong Kecamatan. Langsa Baro Kota Langsa, Minggu (27/3/2022). Hadir pada kesempatan ini Ketua DPW Partai Nasdem Aceh Dr. Taufiqul Hadi, Sekretaris DPW, beserta tim untuk memastikan kesiapan Nasdem Kota Langsa menghadapi pemilu 2024, dan seluruh pengurus DPD partai Nasdem Kota Langsa.
Ketua DPD Partai Nasdem Kota Langsa, Syamsuri, AMK juga sebagai anggota DPR Aceh, mengatakan, saat ini trend partai Nasdem sangat bagus secara nasional, begitu juga di Aceh. Maka dari pada itu kami yakin Nasdem pasti berjaya pada Pemilu 2024 adalah menjadi pemenang, khususnya di Kota Langsa punya wakil legislatif, penguatan struktur partai menjadi hal yang utama. Koordinasi dan konsolidasi terus menerus dilakukan secara massif,” ujar Syamsuri.
Pada kesempatan itu, Ia meminta semua kader partai untuk solid, jaga solidaritas sesama kader, dan terus bangun silaturrahmi dengan masyarakat Syamsuri ingin seluruh kader-kader NasDem daerah ini menjadi agen perubahan. Kader-kader NasDem Kota Langsa harus menjadi agen perubahan yang mengembangkan nilai-nilai sikap dan perilaku dan berpikir secara politis, bahwa ke depan akan membangun Kota Langsa lebih baik,” tutup anggota DPR Aceh itu.
Dalam konsolidasi, Ketua DPW Partai Nasdem Aceh Dr. Taufiqul Hadi, di kota Langsa mengatakan, bahwa Partai Nasdem ini didirikan oleh putra terbaik Aceh, jadi sudah sepatutnya Partai ini lebih diterima dan didukung oleh seluruh masyarakat Aceh.(MR/DANTON)