Bupati Asahan Minta Masyarakat Manfaatkan Lahan Marjinal

Bupati Asahan Minta Masyarakat Manfaatkan Lahan Marjinal
Bagikan

METRORAKYAT I ASAHAN — Bupati Asahan melalui Wakil Bupati (Wabup) Asahan H Surya Bsc, meminta masyarakat untuk memanfaatkan potensi areal lahan marjinal sebagai tempat untuk mengembangkan berbagai tanaman pangan berupa padi, jagung atau tanaman Hortikultura lainnya yang memiliki peluang besar untuk di kembangkan.

Demikian  disampaikan Wabup pada saat kegiatan Posko Desa, kemarin di Dusun IX Desa Meranti Kecamatan Meranti.

“ Gunakanlah potensi lahan marjinal untuk meningkatkan produktivitas tanaman hortikultura dan kembangkan budidaya tanaman tersebut melalui tekhnologi yang mudah di adopsi dengan tekhnik sistim tanam yang sederhana, ” ucap Wabup.

Ia juga meminta agar saat melakukan pengembangan komoditas pangan haruslah disesuaikan dengan spesifikasi lokasi dengan memandang keunggulan komparatif tanaman apa yang sesuai dengan kultur daerah tersebut.

“ Kembangkanlah dan tingkatkanlah terus produksi pangan untuk percepatan swasembada pangan. Sebab, dalam sektor pertanian, Pemerintah memiliki komitmen dan keseriusan untuk mewujudkan kemandirian ekonomi masyarakat dengan menggerakkan sektor-sektor strategis ekonomi domestik, ” tambah Wabup.

Acara kegiatan Posko Desa juga turut dihadiri langsung oleh Plh Sekretaris Daerah, para Asisten Setdakab, para Pimpinan OPD, para Camat, Kader dan Pengurus PKK serta ratusan masyarakat petani.(MR/Abid)

Redaksi Metro Rakyat

PT. Metro Rakyat Kreasi - Situs Berita Portal online - Berita Mendidik, Aktual & Inovatif.