Miliki Sabu-sabu 2,10 Gram, Andre Yusnizar di Tembak Karena Lukai Petugas

Miliki Sabu-sabu 2,10 Gram, Andre Yusnizar di Tembak Karena Lukai Petugas
Bagikan

METRORAKYAT.COM, TJ. Balai- Satres narkoba Polres Tanjung Balai berhasil menangkap seorang pria bernama Andre Yusnizar ( 34 ) warga jalan Anwar Idris, Kelurahan Bunga Tanjung, Kecamatan Datuk Bandar, Kota Tanjung Balai, pelaku ditangkap dari jalan Kemuning, kelurahan Selat Lancang, Kecamatan Datuk Bandar Timur, kota Tanjung Balai. Rabu ( 9/10/2019) jam 17:30 WIB.

Kapolres Tanjug Balai, AKBP Putu Yudha Prawira pada awak media menjelaskan bahwa penangkapan tersangka atas laporan masyarakat yang menyebutkan ada seorang pria yang memiliki narkotika jenis sabu-sabu.

“Atas informasi itu langsung ditindak lanjuti oleh anggota dilapangan, langsung dipimpin oleh Kasat narkoba langsung melakukan penyelidikan di lokasi. Saat itu tim melihat seorang pria yang sesuai ciri-cirinya persis dengan yang di informasikan masyarakat, ketika didekati, pria tersebut membuang 1 plastik asoy warna hitam dengan menggunakan tangan kiri, setelah di cek ternyata isinya sabu-sabu. Pria tersebut langsung di amankan dan saat di intrograsi Tersangka mengakui bahwa sabu itu miliknya. Selanjutnya pengembangan kasus dilakukan dengan membawa tersangka yang merupakan seorang residivis namun sayang, saat itu tersangka berusaha kabur dengan melawan petugas hingga melukai salah satu anggota kita dilapangan, lalu dua kali tembakan peringatan ke udara diletuskan agar tersangka tidak kabur namun tidak di indahkan hingga akhirnya kami beri tindakan tegas terukur dengan menembak kakinya,” ucap AKBP Putu Yudha Prawira.

Selanjutnya mantan Kasat Reskrim Polrestabes Medan Mengatakan, setelah di beri tindakan tegas terukur, tersangka dibawa ke RS untuk mendapatkan pertolongan medis.

“Selain menangkap tersangka, kami juga berhasil mengamankan barang bukti berupa sabu-sabu seberat 2,10 gram, 1 HP, 1 sepeda motor Honda Vario Tampa plat,” pungkas Kapolres Tanjung Balai. ( MR/Suriyanto/Red )

Redaksi Metro Rakyat

PT. Metro Rakyat Kreasi - Situs Berita Portal online - Berita Mendidik, Aktual & Inovatif.