Semarak Natal 2024, Panitia Paroki St. Nikolaus Pacar Lakukan Persiapan

Semarak Natal 2024, Panitia Paroki St. Nikolaus Pacar Lakukan Persiapan
Bagikan

METRORAKYAT. COM, MABAR – Panitia bersama Orang Muda Katolik (OMK) Paroki Santu Nikolaus Pacar melakukan sejumlah persiapan menjelang perayaan Natal 2024 termasuk beberapa ornamen seperti pohon Natal, hingga pernak-pernik mulai dirangkai agar terlihat cantik. Upaya ini dilakukan untuk menyambut ribuan umat yang akan beribadah di gereja yang baru di bagun itu.

Salah satu panitia Natal yang ditemui wartawan media ini di lokasi mengaku persiapan ini akan dilakukan secara maksimal, setidaknya harus tuntas hari ini juga.

“Kami menargetkan hari sudah rampung penyiapan pohon Natal termasuk hiasan lainnya,” ujar salah satu panitia Natal Paroki St Nikolaus Pacar pada hari Minggu (22/12/2024) sore.

Sedangkan untuk pembuatan kandang Natal mulai dari konsep hingga pelaksaan, panitia dan di dukung oleh Orang Muda Katolik (OMK) paroki St Nikolaus Pacar yang turut ambil bagian dan berkarya dengan ide-ide kreatif yang mereka miliki.  “Kalo untuk kandang Natal nya mulai dikerjakan kemarin dan dilanjutkan hari ini dengan pembuatan pohon Natal di depan Altar dan di depan halaman Gereja.” ujar Hilarius Jadu salah satu panitia Natal.

Lalu Barang –barang yang digunakan pada kadang Natal ini mencerminkan sesuatu yang ingin disampaikan lewat tempat Yesus dilahirkan, yaitu kesederhanaan, karena semua barang yang digunakan bukan dari barang-barang mewah dan indah, tetapi dari bahan-bahan yang alami serta dihiasi dengan bunga-bunga,”tutupnya. (MR/Eras).

Metro Rakyat News