Surya – Taufik Daftar ke PPP Asahan
METRORAKYAT.COM, ASAHAN – H Surya BSc dan Taufik Zainal Abidin yang juga menjabat Plt Bupati Asahan serta Sekretaris Daerah (Sekda) secara resmi mendaftar sebagai pasangan calon Bupati/Wakil Bupati Asahan periode 2020 – 2025 ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Asahan, Rabu (18/9/2019) di kantor partai setempat. Surya dan Taufik didampingi para pendukungnya, mengembalikan formulir pendaftaran dan diterima langsung Ketua PPP Zaharuddin Ginting bersama unsur pengurus lainnya.
Usai mendaftar, kepada wartawan Surya mengatakan kedatangan mereka untuk menyerahkan formulir pendaftaran calon Bupati/Wakil Bupati Asahan.
Ia berharap, DPP PPP dapat memberikan rekomendasi kepada Surya – Taufik. Dan mereka siap datang kapanpun, jika diundang DPP PPP untuk memaparkan visi dan misi.
“Harapan kami tentu saja menginginkan rekomendasi, namun keputusan tersebut mutlak ada di DPP PPP, ” ujarnya. Ketika ditanya bocoran visi dan misi, Surya menjawab tetap melanjutkan religius, sehat cerdas dan mandiri.
Tetapi, sebutnya, ada dibeberapa poin yang akan evaluasi serta dilakukan peningkatan. Harapan yang sama juga diungkapkan Taufik Zainal Abidin, agar pasangan Surya – Taufik mendapat rekomendasi dari partai berlambang Kabah itu.
Dirinya menegaskan kesiapannya mengikuti Pilkada Asahan 2020, termasuk mengundurkan diri dari ASN.(MR/Nr)